25 Oktober 2011

Wasiat Muammar khadafi

Rita Uli Hutapea – detikNews 
AFP Tripoli – Mantan pemimpin Libya Muammar Khadafi telah meninggal. 
Sebelum berpulang, Khadafi sempat menuliskan surat wasiatnya. Dalam surat itu, Khadafi menuliskan sejumlah permintaan terakhirnya. Salah satunya, Khadafi meminta agar jenazahnya tidak dimandikan. 


“Ini adalah surat wasiat saya. Saya,
Moammar bin Mohammad bin Abdussalam bi Humayd bin Abu Manyar bin Humayd bin Nayil al Fuhsi Khadafi, bersumpah tidak ada Tuhan lain selain Allah dan Muhammad adalah Nabi Allah. Saya bersumpah akan mati sebagai Muslim,” demikian bunyi surat wasiat tersebut. 


“Jika saya terbunuh, saya ingin dikuburkan sesuai ritual Islam, dalam baju yang saya kenakan saat saya meninggal, tubuh saya tidak dimandikan, di pekuburan di Sirte, di samping keluarga dan kerabat saya,” 


demikian bunyi surat wasiat yang dipublikasikan di situs Seven Day News milik Khadafi seperti diberitakan BBC, Senin (24/10/2011). 


http://www.detiknews.com/read/2011/10/24/111948/1750833/1148/tulis-surat-wasiat-khadafi-minta-jasadnya-tidak-dimandikan


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar